DBasia.news – Rumah futsal Melak baru saja sukses futsal bergengsi. Even ini bertajuk Pemuda Cup Futsal Turnamen. Pada akhir even, Lolita FC sukses menjadi juara.
Perhelatan even ini merupakan ajang kompetisi open untuk wilayah Kabupaten Kutai Barat dan Non Lokal hanya (2 pemain). Even ini mendapat dukungan penuh dari dari DBAsia.News, porta Berita Bola dan Olahraga Ter-Update di Indonesia. Ini menjadi komitmen dari DBAsia.News dalam mendukung perkembangan dunia futsal di Indonesia, termasuk di Kabupaten Kutai Barat
Sebelum mengikuti turnamen ini jg setiap tim peserta wajib mengikuti kegiatan LOTG ( laws of the game ) tahun 2021 yang diselengarakan oleh Rumah Futsal Melak dan Afkab Kutai Barat.
M.YUSUP, S.H selaku ketua Panitia Kegiatan LOTG dan Pemuda Cup futsal Turnamen, menjelaskan bahwa peserta wajib mengikuti kegiatan LOTG dgn tujuan agar para pemain serta manager tim paham tentang peraturan terbaru futsal, dan tidak terjadi kesalahpahaman antar pemain, manager dan wasit saat pertandingan berlangsung mengikuti LOTG Ini juga menjadi syarat wajib bagi tim peserta untuk mengikuti 2x turnamen yg diadakan di Rumah Futsal Melak, termasuk Pemuda Cup Futsal Turnamen dan setelahnya.
Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan LOTG dan Pemuda Cup Futsal Turnamen karena setelah sekian lama tidak ada kegiatan Turnamen Futsal di kabupaten kutai barat. Karena terhalangan oleh pandemi Covid-19. Event ini diselenggarakan pada hari Kamis, 11 – 14 November 2021 yang diikuti oleh 27 tim , diantaranya adalah sebagai berikut :
1. Geyoy Team
2. Kurnia jaya
3. Mupen Fc
4. Magista
5. Savior His
6. Garuda muda
7. Waluh Futsal
8. Syf Academy
9. Lolita Fc
10. Demak . A
11. Demak . B
12. Perekeq Fc
13. Daihatsu
14. Rimba borneo
15. Rimba rebond
16. Hunter Fc
17.Gemuruh Fc
18. Dekker Fc
19. Gpps
20. Sendawar Selection
21. Siam putra
22. Ombo Fc
23. Seluang Mudik
24. Pordena
25. Mahtra Fc
26. Om Om Futsal
27.Bintang Fc
Event ini memakai sistem Gugur / knock Out yang terbagi menjadi Pool A dan Pool B. Setelah melalui Beberapa pertandingan, akhirnya didapatkan 4 tim terbaik yang berhak melaju ke Semifinal (4 besar) yaitu :
- ( Waluh Futsal dan Lolita Fc dari Pool A ) dan ( Hunter Fc dan Gpps dari Pool B )
Semifinal pertama yaitu antara Hunter Fc Vs GPPS . Pertandingan berjalan cukup seru namun Hunter Fc lebih mendominasi. Hingga peluit panjang di bunyikan skor akhir 8 : 3 untuk keunggulan Hunter FC dan berhak melaju babak Final.
Partai semifinal Kedua antara Waluh Futsal berhadapan dengan Lolita FC berlangsung cukup sengit, masing masing tim bermain sangat baik dan jual beli serangan. Babak pertama kedudukan sama kuat 2:2. Namun pada babak kedua Waluh Futsal melakukan bebarapa blunder didepan gawang sendiri dan dimanfaatkam dengan baik oleh Lolita FC. Akhirnya di babak ke 2 Lolita FC unggul 6 : 2 atas Waluh Futsal , dan Lolita FC berhak Melaju ke babak final berhadapn dgn Hunter FC.
- Perebutan juara 3 akan mempertemukan Waluh Futsal dan GPPS
Pada perebutan juara 3, pertandingan antara waluh Futsal Vs GPPS berlangsung cukup sengit. GPPS sempat unggul 2 :0 atas waluh Futsal. Namun Waluh Futsal terus mendominasi permainan guna mengejar ketertinggalan dan pada akhirnya Waluh Futsal berbalik unggul dengan skor meyakinkan 9 : 3 atas Gpps.
Partai Final antara Lolita Fc fC vs Hunter FC berlangsung sangat sengit dan ketat. Kedua belah pihak saling jual beli serangan tanpa kenal menyerah. Pada babak pertama kedudukan sma kuat 1:1 , lanjut babak ke 2 pertandingan berlangsung seperti babak pertama. Namun pada 3 menit terakhir Lolita FC unggul 2:1 atas Hunter Fc, hingga peluit panjang dibunyikan Lolita FC berhasil mempertahankan keunggulannya sehingga menjadi juara Pemuda Cup Futsal Turnamen. Penyerahan Piala,piagam dan Mendali langsung diberikan melalui Bapak Camat Kecamatan Melak.
Hasil akhir dari gelaran Pemuda Cup Futsal Turnamen adalah sebagai berikut :
- Juara 1 : Lolita FC
- Juara 2 : Hunter FC
- Juara 3 : Waluh Futsal
- Juara 4 : GPPS
- Top Skor : Abel Dorage (Savior His : 9 Gol)
- Pemain Terbaik : Rahmat Nurdin ( Hunter FC )