DBasia.news – Los Angeles Lakers selalu menelan kekalahan pada tiga pertandingan. Terbaru Lakers dikalahkan tim tamu San Antonio Spurs lewat overtime dengan skor 142-143.
Bintang utama tim, LeBron James sebenarnya sudah tampil sangat bagus pada pertandingan ini.
Andai tidak ada sumbangan 32 poin, 14 assists, dan 8 rebound, Lakers mungkin tidak bisa mengejar defisit 18 poin dari Spurs. Sosok LeBron juga yang memaksa Spurs memainkan overtime.
Namun sayangnya, kemenangan tak kunjung diraih Lakers. Mengenai awal buruk tim di NBA 2018-19, LeBron meresponsnya dengan santai. Menurutnya tim sedang tidak melalui periode buruk.
LeBron James
“Ini merupakan sebuah proses. Saya menerimanya dan semua akan baik-baik saja. Saya tidak datang sendiri dengan berpikir semua bakal langsung berjalan positif. Lakers sedang menjalani proses,” kata LeBron.
Lakers sendiri sebenarnya sempat unggul 142-136 berkat three-point LeBron saat overtime menyisakan 55,6 detik. Namun setelah momen tersebut, Lakers gagal menambah poin lagi.
Sebaliknya, Spurs tampil menggila. “Kami sebenarnya punya kesempatan. Maksud saya, kami masih unggul 6 poin saat pertandingan tidak sampai satu menit lagi berakhir. Kemudian saya gagal dua free throws. Itu tidak dapat diterima,” LeBron menuturkan.
-
Satria Muda Pertamina Jakarta Kembali Bertemu Pelita Jaya Bakrie Jakarta di Final IBL 2022
-
Boston Celtics Pecundangi Miami Heat Untuk Samakan Skor
-
Miami Heat Kalahkan Charlotte Hornets, Skor 114-99
-
LeBron James Berikan Respons Hasil Survei Pemain Terbaik
-
LeBron James dan Lakers Jadi Merchandise Favorit di NBA