LeBron James Minta Maaf Setelah Dianggap Melecehkan Kaum Yahudi

WASHINGTON, DC - DECEMBER 16: LeBron James #23 of the Los Angeles Lakers looks on against the Washington Wizards during the first half at Capital One Arena on December 16, 2018 in Washington, DC. NOTE TO USER: User expressly acknowledges and agrees that, by downloading and or using this photograph, User is consenting to the terms and conditions of the Getty Images License Agreement. (Photo by Patrick Smith/Getty Images)

LeBron James

DBasia.news – LeBron James meminta maaf setelah postingan di Instagram pribadinya yang menampilkan lirik lagu yang menyebut “uang Yahudi”.

Bintang Los Angeles Lakers kerap memposting lirik lagu di akun Instagram pribadinya. Pada Sabtu lalu, ia mengutip lirik lagu “ASMR” yang dinyanyikan rapper 21 Savage.

Wartawan bisnis, Darren Rovell, membahas postingan James ini, yang memunculkan stereotipe lama tentang orang-orang Yahudi dan materialisme.

James kemudian meminta maaf atas postingan tersebut setelah pertandingan antara Lakers melawan Memphis Grizzles pada Minggu malam.

“Saya tentu saja minta maaf jika saya membuat siapapun tidak nyaman” kata James.

“Itu bukan alasan mengapa saya memilih untuk memposting penggalan lirik lagu tersebut. Saya selalu memposting lirik lagu. Itu yang biasa saya lakukan. Saya naik mobil saya, saya mendengarkan musik yang bagus, dan itu adalah yang kemudian saya lakukan. Jadi saya benar-benar berpikir itu adalah pujian, dan jelas itu bukanlah yang ditangkap oleh kebanyakan orang. Saya mohon maaf. Jelas bukan maksudnya untuk menyakiti siapa pun.” tambah James.