DBasia.news – Center yang tampil delapan kali di NBA All-Star, Dwight Howard, telah diumumkan sebagai pemain baru Los Angeles Lakers, Senin (26/08) jelang musim 2019-20.
Praktis Howard kembali ke Lakers, tim yang pernah ia bela musim 2012-13. Hanya saja, kedatangan pemain berusia 33 tahun ini bakal memantik kontroversi dari para fans.
Bukan rahasia lagi, fans Lakers masih kesal dengan ulah Howard yang lebih memilih hengkang ke Houston Rockets tahun 2013 ketimbang bertahan di tim karena alasan bayaran lebih tinggi.
Sejak momen itu, Howard selalu mendapat cemooh setiap kali bermain di markas Lakers, Staples Center. Dapat dimengerti, rival sekota Los Angeles Clippers itu memang dalam kondisi darurat center setelah DeMarcus Cousins dibebat cedera ACL.
Kini dengan kehadiran Howard, Lakers setidaknya punya tiga pemain yang bisa bermain di posisi center. Dua nama lainnya yaitu JaVale McGee dan Anthony Davis.
Howard sendiri dikenal sebagai salah satu big men terbaik di antara pemain satu generasinya. Dia mempunyai rata-rata 17,4 poin, 12,7 rebounds, dan 2 block.
Hanya saja, kariernya kerap mendapat sorotan. Karena punya sikap buruk dan kerap merusak suasana ruang ganti tim yang dibelanya. Namun tidak bisa dimungkiri, kehadiran Howard, membuat Lakers semakin menakutkan musim 2019-20.