DBasia.news – Pembalap penguji tim KTM, Dani Pedrosa dikabarkan akan kembali mendapatkan jatah wild card keduanya di MotoGP 2021 oleh KTM.Setelah di GP Styria, test rider pabrikan Austria ini dijadwalkan akan tampil kembali di GP San Marino.
Dani Pedrosa diberikan kesempatan KTM untuk mendapatkan wildcard sebanyak dua kali. Kesempatan pertama diberikan kepada Pedrosa saat turun di seri Styria pada 15 Agustus lalu. Sementara kesempatan kedua akan diberikan di seri San Marino pada 17-19 September mendatang.
KTM bahkan rela mempersiapkan perhelatan kedua Pedrosa dengan melakukan tes uji coba pada 31 Agustus dan 1 September. Nantinya dalam tes tersebut, KTM dan Pedrosa akan menjalani uji coba bersama dengan tim Aprillia dan Maverick Vinales.
Wajar kiranya KTM masih menaruh kepercayaan untuk memberikan wildcard kedua kepada Pedrosa. Sebab pada seri Styria lalu, Pedrosa mampu membuktikan kemampuannya kepada KTM. Pembalap asal Spanyol ini berhasilmenampilkan performa yang cukup memukau.
Saat itu Pedrosa berhasil meraih finish di posisi sepuluh.Padahal saat itu Pedrosa sempat kecelakaan parah yang menyebabkan motornya mengalami kebakaran.
Tidak hanya itu saja, keberhasilan ini turut membuat Pedrosa mendapatkan rasa hormat dari tim KTM. Pedrosa dapat menunjukkan kemampuannya setelah tiga tahun absen dari ajang MotoGP karena pensiun.
Selain itu, berkat Pedrosa pula, motor KTM RC16 mengalami beberapa penyempurnaan besar. Melalui kepiawaiannya, KTM perlahan mulai dapat bersaing dengan rival-rivalnya.
Hal ini dibuktikan saat salah satu pembalap tim Red Bull KTM Factory Team, Brad Binder mampu meraih podium pertama pada seri Austria. Melalui keberanian dan kemampuan motor RC16, Binder akhirnya berhasil meraih hasil yang terbilang mustahil.