Kesulitan Valentino Rossi di Jerez

Valentino Rossi


DBasia.news –  Fakta menarik diperlihatkan Valentino Rossi.Bagaimana tidak, ia kesulitan saat memulai rangkaian lomba putaran keempat di Sirkuit Jerez, Spanyol, Jumat (03/05).

Bagaimana tidak, baik di latihan bebas pertama (FP1) maupun kedua (FP2), juara dunia sembilan kali ini bahkan gagal tembus sepuluh besar.

Jika hasil FP1 dan FP2 dikombinasikan, Rossi hanya menempati posisi 14 dan tertinggal 0,772 detik dari pembalap tercepat, Danilo Petrucci.

Rossi pun membenarkan motor Yamaha YZR-M1 memang kesulitan di Sirkuit Jerez. Menurutnya ia tidak bisa memadukan dengan baik antara aspal trek, ban Michelin, dan motor Yamaha YZR-M1.

“Posisi saya begitu rendah dan kami sedang dalam masalah. Kami tidak kompetitif. Terlihat kombinasi antara motor M1, ban, dan trek tidak fantastis,” kata Rossi.

Meskipun begitu, Rossi masih percaya diri timnya bisa bangkit dan menyiapkan motor kompetitif pada lomba hari Minggu. Terlebih tim masih memiliki dua kali lagi latihan bebas hari ini plus sesi kualifikasi.

“Tapi tentu saja, kami memiliki banyak hal untuk dicoba. Kami harus bekerja keras semaksimal mungkin, meski sangat sulit. Kami wajib mencoba yang terbaik,” Rossi melanjutkan.