DBasia.news – Setelah sukses menggelar Asian Games 2018, Indonesia langsung mempersiapkan diri untuk menghelat Asian Para Games.
Ketua Asian Paralympic Committee, Tarek Souei mengaku puas dengan persiapan yang dilakukan Indonesia. Tarek Souei memuji kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah Asian Para Games 2018, 6-13 Oktober di Jakarta.
Souei merasa Indonesia benar-benar serius dalam menggelar Asian Para Games 2018. Kesiapan infrastruktur dan penyelenggaraan membuat pria asal Uni Emirat Arab itu takjub.
Selain itu, Souei belum pernah melihat ada negara yang begitu antusias menyambut Asian Para Games 2018 selain Indonesia. hal tersebut dibuktikan dengan dukungan penuh pemerintah terhadap ajang empat tahunan tersebut.
“Saya sangat takjub melihat Presiden RI Bapak Joko Widodo dan Wakil Presiden Bapak Jusuf Kalla sampai membuat video mengampanyekan perhelatan Asian Para Games ini. Semuanya bekerja sama untuk sebuah kesuksesan pesta olahraga bagi atlet disabilitas ini,” ungkap Souei.
Souei juga berharap Asian Para Games 2018 bisa menyamai kesuksesan Asian Games 2018. Jika itu terjadi, jalan Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade akan semakin mudah.
“Kami berharap kesuksesan yang sama seperti Asian Games karena komitmen Indonesia yang luar biasa baik dari panitia maupun pemerintah ditambah antusiasmenya ikut biding untuk Olimpiade,” tutur Souei.
“Terima kasih untuk Indonesia karena event Asian Para Games 2018 ini sangat penting dan berarti. Bagaimanapun juga kami belajar kepada saudara-saudara kita yang memiliki keterbatasan. Mereka menjadi inspirasi kita semua. Di saat memiliki keterbatasan, tapi mampu menembus batas keterbatasannya,” imbuhnya.
-
VIRUS CORONA MEMBATALKAN PERTANDINGAN
-
9 BALL TOURNAMENT SERI I EVENT SERIES D’SKY CAFE – RESTO & BILLIARD CILACAP
-
DB Asia News Cup Open Tournament Handicap Bola
-
Rusia dan Spanyol Lengkapi Enam Tim Pertama yang Lolos ke Babak Kedua
-
Ini Enam Tim yang Sudah Memastikan Tiket ke Babak Selanjutnya Piala Dunia Basket 2019