DBasia.news – Wakil Indonesia di sektor tunggal putra, Tommy Sugiarto gugur pada ajang China Open 2019.
Putra dari legenda bulu tangkis, Icuk Sugiarto itu kandas di tangan unggulan pertama asal Jepang, Kento Momota dengan skor
21-10, 21-11 pada babak kedua, Kamis (19/09).
Karena kekalahan ini, rapor pertemuan Tommy ketika bersua Kento semakin buruk: kalah enam kali dan menang tiga kali. Tercatat
pada empat pertemuan terakhir, Tommy selalu kandas dari Kento.
Akibat kekalahan Tommy, Indonesia tinggal menaruh harapan pada dua tunggal putra. Adalah Shesar Hiren yang akan bersua Ng Ka
Long Angus.
Untuk diketahui, Shesar merupakan sosok yang mengandaskan Jonatan Christie. Kemudian ungggulan ketujuh, Anthony Sinisuka
Ginting balal melawan Parupalli Kashyap.
Dari sektor ganda campura, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas juga gagal lolos ke perempat final. Keduanya dikalahkan unggulan
tujuh asal Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yujung.
-
Kento Momota Punya Motivasi Berbeda di Dunia Bulu Tangkis
-
Kento Momota Positif COVID-19, Tim Jepang Mundur dari Thailand Open
-
Libur Bertanding, Kento Momota Merasa Ada yang Hilang di Hidupnya
-
Keinginan Kento Momota di Olimpiade Tokyo Selain Bertanding Bulu Tangkis
-
Ingin Rebut Emas Olimpiade 2020, Kento Momota Belum Tahu Kapan Kembali Berlaga