DBasia.news – Perhelatan Open Tournament Gunapaksi Cup 3 baru saja dihelat. Pada babak final, Kemilau FC sukses menang atas Team Futsal KKN. Kemilau FC berhak menyandang gelar juara even Open Tournament Gunapaksi Cup 3.
Open Tournament Gunapaksi Cup 3 merupakan event turnament futsal usia 21 yang diselenggarakan di lapangan Gunapaksi Kota Bukittinggi. Event ini bertujuan untuk menjalin tali silaturrahmi antar pemuda usia 21, meningkatkan prestasi olahraga futsal dikalangan pemuda usia 21, serta melatih dan menimbulkan jiwa sportivitas pada pemuda.
Event ini di sponsori langsung oleh Dbasia.News, portal berita bola dan olahraga terupdate di indonesia. Dbasia.News sangat mendukung perkembangan olahraga di indonesia khususnya olahraga futsal, dan hari ini Dbasia.News tengah memberikan support untuk mengembangkan potensi olahraga futsal pada pemuda yang diselenggarakan di kota Bukittinggi.
Event ini mendapatkan respon positif dari seluruh team-team futsal yang ada. Hal ini ditandai dengan banyak team yang mendaftar dan berasal dari provinsi yang berbeda. Event ini diikuti oleh team U-21 yang berasal dari lintas provinsi, diantara nya provinsi Sumsel, Sumbar, dan Riau.
Event ini diselenggarakan selama 4 hari, terhitung dari tanggal 24-27 Desember 2021. Even ini diikuti oleh 28 team dengan menggunakan sistem grub, yang terdiri dari 7 grub, dan tiap-tiap grub terdiri dari 4 team. Setelah melewati fase grub dilanjutkan dengan babak 16 besar, dimana terdapat 2 team yg lolos pada tiap-tiap grub dan ada 2 team yg berhasil lolos dikarenakan masuk pada kategori 3 terbaik.
Berikut adalah nama-nama team yang berpartisipasi pada event ini :
- Team futsal kkn
- Eternal
- Canabis
- Fkp
- Bsm
- Alam
- Kadai dazul
- Gunapaksi pyk
- Sp rebon
- FA family
- Cronna
- Ohana
- Vinus
- Slanoy
- Senada
- Tasamura B
- Ags
- Futsal kota arang
- Rcd
- Hayyo
- Corona
- Samose
- Kita-kita
- Phoenix
- Kemilau
- Tasamura A
- Alaska
- Ny sakato
Setelah babak penyisihan, even ini masuk babak semifinal. Pada babak semifinal pertama, mempertemukan team Canabis vs Kemilau. Pertandingan berlangsung dengan sangat hangat dan tampak begitu alot, hingga peluit panjang akhir pun skor 2-3 untuk kemenangan team Kemilau FC.
Pada babak semifinal kedua, mempertemukan team futsal KKN vs NY Sakato. Pertandingan ini pun tidak kalah menarik dengan pertandingan sebelumnya terjadi perhelatan yg sangat apik diantara kedua team, saling menyerang, bertahan, kemudian membuahkan gol-gol indah. Pada akhirnya berakhir dengan skor 4 vs 3 untuk kemenangan team futsal KKN.
Setelah dilakukannya pertandingan laga semifinal maka dilanjutkan dengan perebutan juara 3 dan 4, yang mempertemukan team Canabis vs NY Sakato. Pertandingan berlangsung dengan cukup apik, umpan-umpan manja, serangan-serangan yang di bangun pun sangat indah, dan kedua team tampak sangat ambisi untuk memenangkan laga kali ini. Pada akhirnya skor pada laga kali ini 3 – 5 untuk kemenangan NY Sakato.
Pertandingan selanjutnya partai final, pertandingan yg sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh penonton pun tiba. Laga final kali ini mempertemukan team futsal KKN vs Kemilau.
Sejak awal kickoff pertama team futsal KKN tampak mendominasi dan tak butuh waktu lama langsung menciptakan gol, gemuruh tepuk tangan serta sorak sorai dari penonton pun mulai memenuhi lapangan, pertandingan final ini sangat berlangsung dengan alot dan penuh akan kejutan-kejutan yg diberikan oleh kedua team. Hingga akhirnya pada babak kedua team kemilau merubah tempo permainan dan mulai membangun serangan-serangan serta mendominasi jalan nya pertandingan, dan setelah peluit panjang di bunyikan oleh wasit skor pertandingan final berakhir dengan skor 11-3, kemenangan untuk team Kemilau.
Adapun hasil akhir even Open Tournament Gunapaksi Cup 3 sebagai berikut :
- Juara 1 = Kemilau FC
- Juara 2 = Team Futsal KKN
- Juara 3 = NY Sakato
- Juara 4 = Canabis FC
- Top score = Jihat dari team NY Sakato
- Pemain terbaik = Steven dari team Futsal KKN
-
Team Cenda FC Raih Gelar Juara Even Supercopa D’gol Futsal 2022
-
Tanpa Hambatan, Tournament Futsal Uniska Cup 1 2022 Sukses Digelar
-
Tanpa Hambatan, Home Tournament RD Biliard 2 dan One Day Tournament RD Biliar Winner Take All
-
Taklukan Zebra, New Genaker Rebut Gelar Juara Kapolres Cup Futsal 2022 Polres Kota Pekalongan
-
Solid dan Kokoh, Aquaman FC Rebut Gelar Juara Tournament U-23 Dunia Futsal Cup Tahun 2022