Kemenpora Minta Kualifikasi FIBA Asia 2021 Ditunda

DBasia.news –  Tim nasional basket Indonesia tengah bersiap menuju Kualifikasi FIBA Asia 2021 yang bakal berlangsung di Mahaka Square, Jakarta, 20-23 Februari 2020. Namun, ajang tersebut ternyata terancam batal.

Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengirim surat kepada Perbasi agar Kualifikasi FIBA Asia 2020 dibatalkan. Pemerintah berupaya mengantisipasi virus corona.

“Kemenpora selaku lembaga yang bertanggung jawab dalam bidang keolahragaan sebagaimana tersebut dalam UU BN No. 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional, menginstruksikan kepada Saudara untuk menunda pelaksanaan kegiatan FIBA Asia Cup 2021 di Indonesia, yang akan menghadirkan tim basket Korea Selatan dan Filipina pada tanggal 20 dan 23 Februari sampai dengan konfirmasi lebih lanjut aspek keamanan kesehatannya dari Kementerian Kesehatan,” tulis surat tersebut.

“Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, agar dipertimbangkan kembali rencana pelaksanaan kualifikasi FIBA Asia Cup di Indonesia,” demikian bunyi surat tersebut.

Indonesia dijadwalkan akan berjumpa dengan Filipina dan Korea Selatan pada Kualifikasi FIBA Asia 2021. Kasus virus corona yang ada di kedua negara tersebut menjadi pertimbangan Kemenpora dan Kemenkes.