DBasia.news – Usai tampil di Kejuaraan Dunia Motocross (MXGP), Juli lalu, tim Astra Honda Racing Team memastikan akan turun di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motocross yang akan berlangsung lima putaran.
Tampil di Kejurnas Motorcross tidak lain bagian dari rangkaian pembinaan balap berjenjang khususnya motocross. Inilah penampilan perdana AHRT di Kejurnas Motocross dengan menurunkan Muhammad Delvintor Alfarizi di kelas MX2 (250cc).
Crosser muda 17 tahun asal Karawang ini punya catatan bagus di ajang tersebut. Dia adalah pemegang gelar Juara Nasional tahun lalu di kelas yang sama. Kejurnas Motocross 2019 putaran pertama akan diselenggarakan di Langensari Sport Center, Banjar, Jawa Barat, 31 Agustus – 1 September.
Pada kejuaraan motocross berkasta paling tinggi tersebut, persaingan dipastikan sangat ketat, karena bakal diikuti crosser papan atas Indonesia. Sebelum terjun di ajang ini, Delvintor sendiri sudah melakukan adaptasi dan pemanasan pada MXGP kelas MX2.
Dijelaskan Delvintor, dia bersama tim sudah melakukan persiapan semaksimal mungkin, terutama beradaptasi dan mencari setelan terbaik dengan Honda CRF250R.
Selain berlatih di sejumlah tempat dan karakter lintasan, dirinya dan tim juga sudah menghimpun berbagai data yang bisa dijadikan bekal pencarian setting-an paling pas.
”Saya cukup mengenal karakter sirkuit Banjar yang jadi arena putaran pertama. Harapan saya, semua bisa berjalan baik tanpa halangan. Semoga usaha keras yang telah kami lakukan membuahkan hasil maksimal, memenuhi target saya untuk meraih juara pertama di Kejurnas Motocross 2019,” kata Delvintor yang biasa disapa Adel pada kesehariannya.
Deputy General Manager Planning Analysis AHM Andy Wijaya menyatakan keikutsertaan AHRT di ajang Kejurnas Motocross diharapkan menginspirasi crosser-crosser muda lainnya untuk mengejar mimpi di arena yang tepat, demi membanggakan nama Bangsa, khususnya dunia balap off road.*