DBasia.news – Kebiasaan aneh rupanya tidak hanya dimiliki oleh Valentino Rossi melainkan salah satu mekaniknya di MotoGP, Alex Briggs.
Saking dekatnya, Briggs punya panggilan berbeda kepada Rossi. ALih-alih julukan spesia, Briggs justru menyebut juara dunia sembilan kali itu sebagai ‘Si Pembalap’.
“Saya lebih sering memanggilnya itu ketimbang Valentino atau Rossi,” ujar Brigss dikutip dari The Race.
Brigss sudah menemani Rossi sejak pembalap berusia 41 tahun itu memulai karier di MotoGP. Namun, ternyata menjuluki rider dengan Si Pembalap’ sudah dilakukan Brigss sejak memulai karier sebagai mekanik pada 1993.
Rossi tak pernah memersalahkan julukan dari Brigss tersebut. Justru, Brigss merasa panggilan itu seperti sebuah sanjungan.
Bahka, Brigss tak berniat memanggila lain lagi dengan ‘Si Pembalap’ setelah Rossi. Kata itu hanya spesial untuk The Doctor.
“Saya telah bekerja begitu lama bagi Valentino Rossi dan menyebutnya Si Pembalap sehingga saya berpikir akan memensiunkan kata itu setelah dia,” ujar Brigss.
Sayang, Briggs tak bisa lagi ikut Rossi ke Petronas Yamaha pada MotoGP 2021. Rider asal Italia itu tak mendapat hak membawa seluruh mekaniknya ke tim baru.
Rossi hanya dibolehkan membawa empat orang yakni kepala kru David Munoz, ahli telemetri Matteo Flagmini, pelatih Idalio Gavira, dan asisten pribadi Alessio “Uccio” Salucci.