DBasia.news – Kawhi Leonard mencetak 20 poin dan mencatatkan 11 rebound, ketika Toronto Raptors menaklukkan tamunya Brooklyn Nets dalam pertandingan NBA yang dimainkan di Scotiabank Arena, Toronto, Kanada pada Sabtu pagi WIB.
Leonard mencetak setidaknya 20 poin dalam 18 pertandingan secara berturut-turut untuk Raptors, yang kini mencatatkan tujuh kemenangan beruntun di kandang sendiri, demikian catatan pertandingan di laman resmi NBA.
Sembari memperpanjang rentetan kemenangan mereka menjadi empat laga berturut-turut, Raptors juga membalas dendam atas kekalahan 105-106 dari Nets di Brooklyn pada 7 Desember.
Pascal Siakam menambahi 16 poin untuk Raptors, Serge Ibaka mencetak 14 poin dan sembilan rebound, Norman Powell dan OG Anunoby masing-masing mengemas 13 poin sebagai pemain pengganti, Delon Wright menambahi 12 poin, Greg Monroe mencetak sepuluh poin dan delapan rebound, dan Fred VanVleet mengukir sepuluh poin.
D’Angelo Russell mencetak 24 poin, dengan enam rebound, dan sembilan assist untuk Brooklyn, Shabazz Napier menambahi 15 poin, dan Jarrett Allen mencatatkan sembilan poin dan 12 rebound.
Raptors memimpin sebanyak 24 poin setelah tiga kuarter dan sebanyak 26 poin pada awal kuarter keempat. Nets memangkas keunggulan itu menjadi 12 poin dengan waktu tersisa 4:56 melalui layup Napier untuk menutup laju 14-0.
Nets memimpin 35-28 setelah kuarter pertama, yang disokong oleh 12 poin, enam rebound, dan lima assist dari Russell.
Namun Raptors mampu unggul 12 poin berkat lemparan tiga poin VanVleet saat babak pertama menyisakan 34 detik, sebelum Allen melengkapi torehan angkanya di babak pertama dengan memasukkan satu dari dua lemparan bebas dan Toronto unggul 65-43 pada pergantian babak.
Layup yang dilakukan Siakam membawa Raptors memimpin 16 poin dengan waktu tersisa 8:55 pada kuarter ketiga.
Russell melakukan jumper beruntun untuk memangkas keunggulan menjadi 12 poin dengan waktu tersisa 4:41 pada kuarter ketiga, namun ketika Siakam memasukkan satu dari dua lemparan bebas dengan tiga menit tersisa di kuarter itu, keunggulan Toronto bertambah menjadi 17 poin.
Namun delapan poin beruntun, di mana salah satu poin terbaik didapat dari layup Powell setelah block Monroe, membuat Raptors memimpin 23 poin dengan waktu menyisakan 1:05 pada kuarter ketiga.
“Tip in” yang dilakukan Wright saat buzzer berbunyi membawa Raptors memimpin 99-75 pada kuarter ketiga, di mana mereka mengungguli Nets 35-22.