DBASIA Network

Kalah di Perempat Final Fuzhou China Open, Praveen/Melati Merasa Selalu Tertekan Sepanjang Laga

DBasia.news –  Nomor ganda campuran belum berhasil mengirim wakil ke babak semifinal Fuzhou China Open 2019 setelah satu-satunya pasangan di perempat final, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dihadang Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Pada laga straight game berdurasi 36 menit tersebut, Praveen/Melati dikalahkan dengan skor 15-21, 18-21.

Ini merupakan kekalahan pertama Praveen/Melati atas ganda campuran asal Jepang tersebut. Dalam dua pertemuan sebelumnya, Praveen/Melati berhasil memenangkan pertandingan.

“Dari awal sampai akhir pertandingan, kami selalu dibawah tekanan lawan. Saat sudah leading di game kedua, kami mau membalikkan keadaan tapi belum bisa,” jelas Melati soal pertandingan.

“Yuta/Arisa nggak gampang dimatikan, ditambah lagi bolanya berat. Ada beberapa pukulan yang tadi harusnya mati, tapi mereka bisa mengembalikan,” lanjut Melati.

“Kalau soal kondisi, memang menurun, tapi tidak bisa jadi alasan kekalahan kami hari ini. Lawan juga mengikuti turnamen yang sama dengan kami. Tadi memang mereka dapet banget pola mainnya dan susah untuk ditembus. Saya sendiri merasa tenaga tangannya tadi masih kurang kuat,” ungkap Praveen.

Sementara itu, tunggal putra Jonantan Christie juga belum berhasil melangkah ke semifinal setelah dikalahkan Anders Antonsen (Denmark), dengan skor 16-21, 11-21.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?