DBasia.news – Kali pertama mengendarai motor Honda RC213V, Johann Zarco finis posisi 13 pada lomba putaran ke-17 MotoGP 2019 di Sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu lalu.
Artinya pembalap pengganti Takaaki Nakagami itu di tim LCR Honda, meraih hasil lebih baik ketimbang pembalap pabrikan Honda, Jorge Lorenzo.
Untuk diketahui, Lorenzo finis posisi 16 dengan selisih 1 menit 6,05 detik dari pemenang lomba yang merupakan rekan setimnya, Marc Marquez. Sedangkan Zarco memiliki gap 26,758 detik dari pembalap asal Spanyol itu.
Zarco pun mengakui sangat penting buatnya bisa finis di depan Lorenzo pada lomba debutnya bersama Honda. “Tapi buat saya pribadi, lebih penting lagi jika bisa mendekati Marc,” kata Zarco.
“Jika dibandingkan dengan Cal (Crutchlow) yang finis kedua, selisih waktu saya lebih sedikit. Tapi gap 26 detik dari Marc terlalu jauh. Saya lebih senang jika bisa masuk grup yang berebut posisi 5-10,” lanjutnya.
Pada sesi konferensi pers pembalap yang naik podium MotoGP Australia, Marquez ditanya mengenai performa Zarco saat melakukan debut bersama Honda. Dia menyebut fakta kondisi Phillip Island terus berubah sejak latihan bebas, membuatnya sulit memberikan penilaian terhadap Zarco.
Dia meyakini pada lomba putaran berikutnya di Sirkuit Sepang, Malaysia, akhir pekan ini, potensi seorang Zarco baru benar-benar terlihat.
Menariknya Jack Miller yang duduk di samping Marquez saat konferensi pers, ikut memberikan komentar singkat: “Hasil lomba Zarco lebih baik ketimbang Lorenzo.”
-
Lorenzo Akui Tidak Suka Namun Tidak Benci Terhadap Simoncelli
-
Meski Sudah Dapat Gelar Pembalap Satelit Terbaik, Zarco Masih Mau Trofi Juara
-
Lorenzo Sebut Fabio Quartararo Tampil Konsisten Karena Gaya Balapnya
-
Johann Zarco Turing dari Perancis ke Aragon Pakai Motor Klasik Ducati 900 SS Darmah
-
Johann Zarco Bermimpi Bisa Rebut Gelar Bersama Ducati