DBasia.news – Medali emas yang didapat Jendi Panggabean pada cabang olahraga renang nomor 100 meter gaya punggung putra S9 Asian Para Games 2018 ia persembahkan untuk korban gempa bumi Palu.
Jendi menyelesaikan lomba dengan catatan waktu 1 menit 7,45 detik. Ia unggul atas perenang China, Luo Qing Quan, yang berada di posisi kedua.
Keberhasilan Jendi merebut medali emas pada nomor 100 meter gaya punggung sudah sesuai target yang diberikan kepadanya. Ini menjadi medali emas ke-24 kontingen Indonesia pada Asian Para Games 2018.
“Untuk di nomor ini saya memang ditarget untuk menyumbang medali emas,” ujar Jendi setelah lomba.
“Yang jelas ini untuk bangsa Indonesia, apalagi sekarang bangsa Indonesia sedang banyak dilanda bencana. Saya harap ini jadi semangat untuk masyarakat Indonesia, apalagi untuk saudara-saudara kita yang ada di Donggala,” sambungnya.
Medali emas Asian Para Games 2018 juga menjadi bukti bahwa tidak ada yang melupakan korban bencana gempa bumi Palu. Ia berharap masyarakat Palu bisa termotivasi untuk bangkit.
“Saya berharap ini memotivasi mereka, kami di sini selalu dukung mendoakan mereka semua,” ujar Jendi.