DBasia.news – Kekurangan lapangan rumput di Serbia? Tidak masalah, kata petenis nomor satu dunia Novak Djokovic yang akan mempertahankan gelar juara turnamen tenis Wimbledon yang digelar di lapangan rumput All England Club, London, pada 1-14 Juli mendatang.
“Tolong carikan untuk saya lapangan rumput di Beograd dan saya akan latihan di sana,” kata Djokovic berseloroh.
“Kami tidak punya (lapangan rumput) di Serbia. Saya benar-benar berharap kami akan membangun lapangan rumput secepatnya, tapi untuk saat ini berlatih di lapangan keras sudah cukup buat saya,” katanya.
“Alasan saya berlatih di sini saat ini karena kecepatan dan gerakan di permukaan lapangan sama dengan lapangan rumput,” kata Djokovic.
Djokovic, yang mengincar juara Wimbledon untuk kelima kalinya, atau gelar juara Grand Slam ke-16, berencana untuk tampil hanya di satu atau dua pertandingan lapangan rumput sebagai pemanasan.
Ketika ditanya mengapa ia mengubah rutinitas persiapan tahun ini dengan melewatkan turnamen Queens di London, Djokovic menegaskan bahwa ia memilih pendekatan berbeda karena terdapat banyak pilihan yang bisa ia pilih.
“Situasinya memang berbeda tahun ini karena saya tidak banyak bertanding dibanding tahun lalu akibat cedera dan operasi siku,” katanya.