DBasia.news – Dewa United Surabaya mengajak staf serta pengurus Liga Bola Basket Indonesia (IBL) dan jajaran awak media untuk ‘main basket bareng’ guna mengisi peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-38.
Dilangsungkan di lapangan AirOne Zone, Jakarta, kegiatan diawali dengan “adu jago” antara para kuli tinta dengan orang-orang yang selama ini berperan penting tetap menjalankan IBL di tengah pandemi.
Lantas, Dewa United bertanding 5×5 melawan tim gabungan yang berisikan awak media serta jajaran pengurus IBL.
CEO Dewa United Surabaya Michael Oliver Wellerz berharap kegiatan tersebut dapat rutin dilakukan tak hanya saat momentum tertentu saja, sebab selain menjadi sarana menjaga kebugaran, acara tersebut juga ajang silaturahmi bagi para pemain dan manajemen dengan awak media.
“Terima kasih kepada rekan media yang sudah meluangkan waktu hari ini,” kata Owe sapaan Michael Oliver Wellerz.
“Kita berkeringat bareng, agar imun makin meningkat. Kebetulan, bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional dengan tema Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Menuju Indonesia Maju,” ujarnya menambahkan.
Dalam kesempatan ini, Owe juga menyampaikan Dewa United mendukung DBON dengan membentuk atlet-atlet berprestasi dimulai sejak usia dini.
“Sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo yang menghendaki sistem pengembangan atlet di Indonesia jelas agar bisa menemukan atlet-atlet berbakat,” kata Owe.
Owe juga berterima kasih kepada Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah yang turut serta meluangkan waktu hadir dalam kegiatan tersebut.