DBASIA Network

Inilah Penyebab Ducati Gagal Juara Meski Tanpa Marquez

DBasia.news – Sporting Director Ducati, Paolo Ciabatti, menjelaskan mengapa timnya tetap tak bisa meraih gelar juara dunia MotoGP 2020 meskipun tanpa kehadiran Marc Marquez.

Marc Marquez yang selalu mendominasi MotoGP terpaksa harus absen selama satu musim penuh karena mengalami patah lengan. Namun Duo rider Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci, gagal memanfaatkan momentum absennya sang juara bertahan tersebut.

Dovizioso yang diunggulkan justru tak bisa tampil gemilang dan kerap kali terpuruk. Padahal ia selalu menjadi runner-up selama tiga musim beruntun sebelumnya.

Paolo Ciabatti pun tak menampik bahwa timnya gagal memanfaatkan absennya Marquez yang menjadi mimpi buruk mereka.

“Karena kecelakaan yang dialami Marc pada balapan pertama, kami bisa menjadi salah satu kandidat juara musim ini. Itu karena pada tiga musim sebelumnya kami selalu berada di urutan kedua, tepat di belakangnya melalui Andrea Dovizioso,” ujar Ciabatti sebagaimana dikutip dari Tuttomotoriweb.

Di mata Ciabatti, banyak faktor yang membuat Ducati kesulitan untuk selalu bisa konsisten bersaing di baris depan. Dua di antaranya adalah format kejuaraan musim ini dan masalah ban.

“Ini adalah musim yang tidak biasa. Pada bulan Maret seharusnya kami balapan di Qatar kemudian kami tiba di satu titik ketika kepastian soal kejuaraan musim ini diragukan.”

“Ini adalah hasil yang bagus untuk bisa melakoni 14 seri balap dalam situasi yang sulit dan saya pikir kami harus bangga dengan itu.”

“Format kejuaraan, balapan yang digelar beruntun, sulitnya adaptasi motor kami dengan ban belakang yang baru dan gaya balap membuat kami kesulitan tetap berada di depan,” tukasnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?