DBASIA Network

Ini Ternyata Motivasi David Jacobs untuk Dapat Medali Emas

David Jacobs

DBasia.news – Atlet tenis meja Indonesia, David Jacobs, mengaku mendapat motivasi lebih untuk merebut medali emas Asian Para Games 2018 setelah Palu diguncang gempa bumi. David ingin medali yang didapatnya bisa menjadi pelipur lara para korban.

David sukses merebut medali emas Asian Para Games 2018 setelah mengalahkan wakil China, Lian Hao, pada nomor tunggal putra TT10 di Ecovention Ancol, Selasa (9/10). David menang dengan skor 11-4, 7-11, 11-6, dan 17-15.

Ini menjadi medali emas kedua David pada Asian Para Games. Sebelumnya, atlet berusia 41 tahun itu menjadi juara pada pesta olahraga difabel di Incheon 2014.

David memiliki kedekatan emosional yang cukup dekat dengan Palu karena berasal Sulawesi Selatan. Peraih medali perunggu Parlimpik 2012 itu ingin meberikan hadiah terbaik kepada mereka dengan membawa pulang medali emas.

“Kalau dapat rezeki dari Tuhan, pastinya saya persembahkan untuk keluarga. Apalagi Palu dan Donggala juga baru diguncang gempa bumi,” ujar David.

“Setidaknya, sebagai sesama manusia, kita harus saling membantu,” sambungnya.

Prestasi David membuat pundi-pundi medali Indonesia semakin bertambah. Kontingen tuan rumah kini telah mengoleksi delapan medali emas, 13 perak, dan 17 perunggu.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?