DBasia.news – Masuknya dua pemain berposisi point guard, Brandon Knight dan Michael Carter-Williams membuat Houston Rockets memiliki opsi lebih ketimbang sebelumnya.
Artinya Houston Rockets bisa membatasi menit bermain point guard andalan mereka, Chris Paul pada musim baru nanti.
“Rockets tak ingin membuat Chris Paul bermain terlalu keras selama musim 2018-2019,” kata Kelly Iko, pengamat basket NBA.
“Mereka akan memiliki kedalaman untuk menstabilkan tim pada malam saat Paul beristirahat,” ujar dia menambahkan.
Musim lalu, Chris Paul bermain selama 58 pertandingan. Duetnya bersama shooting James Harden menjadi momok tim-tim NBA Wilayah Barat.
Penampilan duo ini membawa Rockets menembus seri final Wilayah Barat sebelum tumbang di tangan Golden State Warriors. Kekalahan ini tidak lepas dari cederanya Paul. Karena itulah Houston tidak ingin lagi hal itu terulang dengan tidak memforsir tenaga Paul di kompetisi reguler.