DBASIA Network

Hendry Saputra: Anthony Ginting Harus Kurangi Kesalahan

Anthony Ginting

DBasia.news –  Anthony Sinisuka Ginting harus mengurangi kesalahan. Pebulu tangkis andalan tanah air itu juga dituntut lebih konsisten. Hal ini diungkapkan langsung Hendry Saputra selaku tunggal putra Indonesia.

Secara prestasi, Anthony mulai tertinggal dari Jonatan Christie. Peringkat delapan dunia itu belum merebut gelar apapun sepanjang 2019.

Sementara Jonatan secara beruntun berhasil merebut gelar juara New Zealand Open dan Australia Open 2019. Padahal, pada 2018, Anthony sukses menjuarai Indonesia Masters 2019 Super 500 dan China Open 2018 Super 1000.

“Saya suka bilang sama Anthony, standart dan kualitas dia bagus banget. Dia bagus kok, tapi ada kelemahannya, mati sendirinya masih banyak,” ujar Hendry.

“Dia melakukan kesalahan yang tidak tepat waktunya, di angka-angka yang penting,” sambungnya.

Hendry menilai Anthony memiliki kemampuan yang sama dengan pebulu tangkis top dunia. Namun, Anthony terkadang masih kurang sabar di lapangan.

“Saya bilang, kamu harus lebih sabar, lebih ulet, lebih safe. Ini perlu, jadi kalau mengalami lagi, bisa digunakan senjatanya,” ujar Hendry.

“Kalau sedang poin kritis, smash tipis-tipis, di-challenge hasilnya nol koma sekian mm ternyata out, itu sering terjadi,” imbuh dia.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?