DBasia.news – Sekali lagi, Golden State Warriors tidak meraih hasil positif. Bagaimana tidak, untuk kali kedua selama dua hari berturut-turut, Stephen Curry dan kawan-kawan harus menelan kekalahan pahit.
Setelah dikalahkan Miami Heat satu hari sebelumnya, Jumat (01/03) pagi WIB, giliran Orlando Magic yang membekap Warriors dengan skor 103-96.
Seperti kekalahan atas Heat, kali ini, Warriors kembali membuang keunggulan 11 poin di kuarter keempat.
Pada periode yang sama, bintang Magic: Aaron Gordon dan Terrence Ross sukses mencuri perhatian. Total Aaron membukukan 22 poin dan 15 rebounds.
Sedangkan Ross mencetak 16 poin. D.J. Augustin turut memberikan kontribusi penting berkat sumbangan 14 poin. Plus double-double Nikola Vucevic yang mencetak 12 poin dan 13 rebounds.
Bintang Warriors, Curry sejatinya tampil baik di pertandingan ini. Terbukti ia membuat 33 poin. Namun performanya menurun di kuarter keempat.*
Hasil NBA Lainnya:
Pacers 122-115 Timberwolves
Knicks 118-125 Cavaliers
-
Satria Muda Pertamina Jakarta Kembali Bertemu Pelita Jaya Bakrie Jakarta di Final IBL 2022
-
Boston Celtics Pecundangi Miami Heat Untuk Samakan Skor
-
Miami Heat Kalahkan Charlotte Hornets, Skor 114-99
-
Sepi Peminat Di NBA, DeMarcus Cousins Berpotensi Hijrah Ke Liga China
-
Golden State Warriors Terancam Kehilangan Chriss hingga Akhir Musim