DBASIA Network

Harden Absen Di All-Star Game, Jarrett Allen Dipilih Sebagai Pengganti

DBasia.news – Pebasket anyar Philadelphia 76ers yaitu James Harden dipastikan tidak bisa bermain di All-Star Game 2022 karena mengalami cedera hamstring. Sebagai gantinya, NBA menunjuk pengganti yang merupakan center dari Cleveland Cavaliers yakni Jarrett Allen.

Awalnya, James Harden terpilih untuk menjadi bagian dari Team LeBron di ajang All-Star Game tahun ini. Namun karena cedera hamstringnya belum pulih, Harden memutuskan untuk absen dari ajang tersebut dan memilih untuk beristirahat serta fokus menjalani pemulihannya.

Sebagai pengganti, pihak liga mencari opsi terbaik yang ada. Dari sekian banyak pilihan, Jarrett Allen yang terpilih karena performanya cukup luar biasa di musim ini.

Sebagai bigman utama Cavaliers, Allen mampu mencetak rata-rata 16 poin, 11 rebound, dan 1 blok per pertandingan. Angka ini menunjukkan bahwa Allen adalah sosok yang solid baik di sektor offense ataupun defense.

Sulit untuk mencari bigman yang bisa dominan pada dua sektor sekaligus sepertinya. Pemilihan ini juga menjadi prestasi perdana bagi Allen. Dalam kariernya, ia tidak pernah terpilih sama sekali untuk masuk skuat All-Star.

Melansir dari media ternama di Amerika Serikat, kandidat pengganti Harden sejatinya cukup banyak. Terdapat nama-nama besar seperti Pascal Siakam, Jaylen Brown, Jrue Holiday, ataupun Miles Bridges.

Namun melihat dari performa dan statistik individu, Allen dinilai yang paling tepat karena penampilannya sangat berpengaruh terhadap performa impresif Cavaliers di papan atas klasemen konferensi timur.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?