DBasia.news – Pebalap Scuderia Ferrari yaitu Charles Leclerc tidak mau lengah menghadapi balapan keempat di GP Emilia Romagna mendatang. Ia bakal tetap fokus penuh agar bisa meraih hasil optimal.
Meskipun menguasai tiga seri perdana di F1 2022 dengan cukup dominan, tetapi Charles Leclerc enggan memasang target muluk-muluk di Sirkuit Imola. Tandem Carlos Sainz Jr itu hanya ingin menembus posisi tiga besar terlebih dahulu. Setelah target itu bisa terpenuhi, barulah Leclerc akan mencoba untuk meraih hasil lebih baik.
Sirkuit Imola memang berada di Italia yang cukup dekat dengan markas dari Ferrari. Kendati demikian, Leclerc tetap mewaspadai sejumlah rival seperti Red Bull Racing dan Mercedes AMG yang siap bangkit dari keterpurukan mereka. Meraih poin adalah prioritas utama Leclerc agar tetap bisa bertahan di puncak klasemen.
“Italia akan luar biasa. Kami harus melakukan pendekatan seperti pada tiga balapan akhir pekan pertama, sama seperti yang kami lakukan di tiga balapan sebelumnya. Saya pikir, sangat penting untuk tidak memberikan tekanan ekstra pada diri sendiri, dan tidak mencoba hal-hal yang berlebihan, sebagai tim, kami hanya perlu melakukan pekerjaan kami,” ucap Leclerc saat diwawancara oleh media setempat.
“Kami sudah sangat baik selama awal musim. Kami hanya harus terus mengulanginya, seperti yang sudah kami lakukan pada tiga akhir pekan pertama,” tukas pebalap yang berasal dari Monako tersebut.