DBasia.news – Rider Tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli merasa puas lantaran Yamaha memberi banyak pembaruan pada motornya kala menjalani tes pramusim MotoGP 2021.
Franco Morbidelli mengungkapkan bahwa terdapat banyak pembaruan dan tentunya suku cadang terbaru untuk memaksimalkan YZR-M1 miliknya. Ia pun banyak melakukan percobaan saat lakoni dua hari tes pramusim di Sirkuit Losail, Qatar pada akhir pekan kemarin.
“Perasaan saya setelah tes pertama ini sangat bagus. Saya harus berterima kasih kepada Yamaha karena mereka membawa pembaruan pada motor saya dan itu sangat menyenangkan untuk dilihat dan merupakan kejutan besar bagi saya,” jelas Morbidelli, dikutip dari Crash, Selasa (9/3).
Bagi Morbidelli, suku cadang baru dan serta pembaruan di beberapa area di motornya membuatnya semakin yakin mampu bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia.
Tak bisa dipungkiri memang jika tak ada pembaruan, maka sulit bagi Morbidelli untuk bersaing dengan para rider lainnya, terutama dari tim pabrikan yang pasti memakai motor keluaran 2021.
Sebagaimana diketahui, Morbidelli sejatinya telah membuktikan bahwa motornya sedikit tertinggal dengan rider-rider tim pabrikan mampu bersaing memperebutkan gelar juara. Hal itu terlihat dari mampunya Morbidelli keluar sebagai runner-up di MotoGP 2020.
Berkaca dari penampilannya musim lalu, targetnya untuk meraih titel juara pun bukanlah target yang mustahil.
“Jadi, saya mempunyai peningkatan pada paket motor saya dan MotoGP adalah dunia di mana Anda harus terus berlari ke depan jika mau terus bertahan. Menurut saya kami pun telah meningkatkan paket kami dibandingkan tahun-tahun terakhir,” ujar Franco Morbidelli.
“Kami mampu pada tes ini (tes pramusim MotoGP 2021) untuk tetap di posisi yang sama, pada level yang sama dengan tahun lalu, dan hal itu jelas sangat positif,” tandasnya.
Dalam dua hari tes di Sirkuit Losail, Morbidelli tercatat mampu menjadi yang tercepat ketujuh di hari pertama dan berada di urutan keempat di hari kedua tes pramusim MotoGP 2021 tersebut.
-
Pertaruhan Nakagami Untuk Bertahan di Kelas Premier MotoGP
-
KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023
-
Keberhasilan Alex Marquez Buat Sang Kakak Iri
-
Akui Masih Berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez Tidak Ingin Ngobrol dengan The Doctor
-
Ini Satu Kalimat Marc Marquez ke sang Adik Alex Marquez Setelah Dikalahkan saat Tes MotoGP Portimao