DBasia.news – Fakta menarik terjadi di semifinal tunggal putri Australia Open 2019. Bagaimana tidak, empat petenis yang lolos belum pernah merasakan titel juara Australia Open, event Grand Slam pertama tahun ini.
Jadi siapapun pemenangnya, maka dipastikan bakal lahir juara baru pada kategori tunggal putri Australia Open. BolaSkor.com pun mengajak pembaca untuk mengenal empat petenis cantik yang lolos ke semifinal Australia Open 2019.
- Karolina Pliskova
Dapat tiket ke semifinal setelah secara dramatis mengalahkan Serena Williams dengan skor 6-4, 4-6, 7-5. Meski berstatus unggulan ketujuh, tidak ada yang memprediksi sebelumnya petenis asal Rep. Ceko ini bisa lolos ke semifinal.
Karena rekam jejaknya di turnamen Grand Slam juga biasa saja. Prestasi terbaiknya sejauh ini yaitu runner-up US Open. Itupun sudah terjadi cukup lama yaitu tahun 2016.
Kala itu, ia dikalahkan petenis Jerman, Angelique Kerber. Kini Pliskova siap melanjutkan kejutan di semifinal Australia Open. Layaknya ketika mengandaskan Serena, Pliskova juga berstatus non unggulan saat bersua Naomi Osaka.
- Naomi Osaka
Dari tiga petenis lain di semifinal Australia Open, nama Osaka bisa dibilang satu-satunya unggulan yang masih tersisa. Dia lolos setelah mengandaskan Elina Svitolina, 6-4, 6-1.
Fakta ia hanya kehilangan lima set melawan Svitolina yang sebenarnya menunjukkan performa bagus di Australia Open, menunjukkan, Osaka sudah siap merasakan titel juara Grand Slam lagi.
Seperti diketahui, Osaka, 21 tahun, merupakan juara event Grand Slam sebelum Australia Open, US Open 2018. Namun jika melihat tren begitu banyak unggulan gagal di Australia Open, petenis nomor empat dunia tersebut harus tetap waspada.
- Petra Kvitova
Layaknya Pliskova, juga berasal dari Rep. Ceko. Dibandingkan tiga petenis lain, Kvitova merupakan peserta dengan jam terbanyak lebih banyak, meski usianya terbilang masih muda: 28 tahun.
Rekam jejak menunjukkan, Kvitova merupakan juara turnamen Grand Slam, Wimbledon tahun 2011 dan 2014. Dia juga pernah merasakan semifinal Australia Open sebelumnya tahun 2012.
Di atas kertas, Kvitova lebih diunggulkan untuk lolos ke final. Karena setelah mengalahkan andalan tuan rumah, Ashleigh Barty di perempat final, Kvitova bakal berhadapan dengan petenis non unggulan: Danielle Collins.
- Danielle Collins
Satu-satunya petenis non unggulan di semifinal Australia Open 2019. Namun statistiknya di ajang ini menegaskan Collins tidak layak dipandang sebelah mata.
Cukup melihat fakta unggulan kedua, Kerber dikalahkan dengan mudah olehnya pada babak keempat: 6-0, 6-2. Mental dan kemampuannya bakal diuji betul saat bersua Kvitova di semifinal.
Karena dilihat dari aspek pengalaman, ia kalah jauh dari sang lawan. Lolos ke semifinal Australia Open 2019 bahkan prestasi terbaiknya sejauh ini. Tapi harus diingat, siapa saja yang lolos ke semifinal, dipastikan bukan petenis sembarangan.