DBasia.news – Fabio Quartararo berhasil menahan gempuran Marc Marquez untuk menjadi pemenang di MotoGP Spanyol 2020, Minggu (19/7/2020). Kemenangan pertama setelah beberapa kali nyaris jadi pemenang MotoGP di musim debutnya pada 2019 silam.
Sepanjang penyelenggaraan MotoGP, belum pernah ada pemenang asal Prancis. Bahkan, sebelum GP Jerez 2020, hanya ada tiga nama dari negara tersebut yang pernah memenangi seri.
Ketiganya adalah Christian Sarron, Pierre Monneret, dan Regis Laconi. Bandingkan dengan kiprah pembalap asal Prancis di Superbike yang pernah dua kali menjadi juara.
Raymond Roche menjadi pembalap asal Prancis pertama yang memenangi SuperBike pada 1990. Kemudian, pada 2014, ada nama Sylvain Guintoli yang mengulangi raihan tersebut.
Sementara itu, di MotoGP, tidak pernah ada pembalap asal Prancis yang memenangi ajang tersebut selama lebih dari dua dekade. Adalah Laconi orang Prancis terakhir yang melakukannya.
Tepatnya pada ajang MotoGP 1999 di Sirkuit Valencia. Kala itu, Laconi mengendarai motor Yamaha YZR500 dan memperkuat Red Bull Yamaha.
Setelah hampir 21 tahun, akhirnya ada lagi pembalap asal Prancis yang memenangi MotoGP. Adalah Quartararo, yang menariknya juga mengendarai motor Yamaha.
Dengan Yamaha YZR M1, Quartararo mengalahkan pembalap Yamaha lainnya, Maverick Vinales. Hebatnya, itu dilakukan dengan menggunakan motor tim satelit, Petronas Yamaha.