DBasia.news – Keputusan Valentino Rossi untuk pensiun di akhir musim ditanggapi Fabio Quartararo. Rider Prancis itu melepas sosok yang memotivasinya menjadi pebalap motor.
Rossi memutuskan pensiun di akhir musim nanti pada Kamis (5/8/2021). The Doctor akan menyudahi kariernya di Grand Prix yang sudah berjalan 26 tahun.
Kini, Rossi menjadi rider paling senior di MotoGP. Di usia yang sudah menginjak 42 tahun, tak heran banyak pesaingnya adalah bekas penontonnya dulu.
Seperti Quartararo, rider Monster Energy Yamaha. Pebalap Prancis itu mengenang pertama kalinya menonton balapan pada 2005.
“Aku kehabisan kata-kata….selamat atas kariermu yang luar biasa!” tulis Quartararo di media sosialnya, sambil mengunggah fotonya bersama Valentino Rossi
“Aku akan mengingat sepanjang hidupku balapan pertama yang pernah aku tonton di Jerez 2005 dan Anda memotivasiku untuk berada di tempatku hari ini.”
“Aku senang berada di trek dengan Anda selama 3 tahun dan berbagi kemenangan di Jerez denganmu,” jelasnya.
Sepanjang kariernya, Rossi sudah membalap sebanyak 423 kali, dengan rincian masing-masing 30 kali di kelas 125cc, 250cc, dan 32 kali di 500cc. Sisanya, Rossi menghabiskan waktunya di ajang MotoGP, dengan tampil 331 kali.
Sebanyak 115 kemenangan juga diraihnya. Hasilnya, sembilan gelar juara dunia juga dimiliki Valentino Rossi, yakni sekali di kelas 125cc dn 250cc, dan sisanya di kelas 500cc/MotoGP.
-
Pertaruhan Nakagami Untuk Bertahan di Kelas Premier MotoGP
-
KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023
-
Keberhasilan Alex Marquez Buat Sang Kakak Iri
-
Akui Masih Berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez Tidak Ingin Ngobrol dengan The Doctor
-
Ini Satu Kalimat Marc Marquez ke sang Adik Alex Marquez Setelah Dikalahkan saat Tes MotoGP Portimao