DBASIA Network

Enea Bastianini Akhirnya Gunakan Motor Pabrikan Ducati

DBasia.news – Enea Bastianini mengungkapkan kesan yang didapatnya seteleah menggunakan motor pabrikan Ducati untuk pertama kalinya. Rider asal Italia itu puas dengan performa motor terbarunya.

Tes uji coba Valencia, Selasa (8/11) menjadi debut Bastianinibersama tim pabrikan Ducati. Pembalap berumur 24 tahun ini resmi menjadi rekan satu tim Francesco Bagnaia.

Pada sesi uji coba tersebut, Bastianini mendapat kesempatan untuk menjajal beberapa suku cadang yang akan dipakai pada musim 2023. Pembalap berjuluk Bestia ini akhirnya dapat merasakan sensasi motor tim pabrikan.

“Saya senang di hari pertama bersama tim pabrikan. Terasa sangat menakjubkan. Namun di tikungan akhir saya sempat mengalami kecelakaan. Namun secara keseluruhan ini baik, kita dapat melakukan pekerjaan bagus di awal,” tutur Bastianini.

“Saya juga memiliki kru baru. Tes ini sangat penting agar musim depan kita dapat melaju lebih cepat,” tambahnya.

Saat disinggung mengenai penilaiannya terhadap suku cadang terbaru, Bastianini mengaku cukup puas. Mantan pembalap Gresini Racing ini menilai beberapa suku cadang terbaru berhasil mendongkrak performa motor Ducati.

“Saya mencoba beberapa suku cadang baru di motor. Beberapa lebih baik dan beberapa lainnya tidak. Kita harus belajar dan juga mengerti kondisi Sirkuit Valencia, karena lintasan ini cukup unik dan sulit. Saya mencoba sesuatu yang baru di motor dan saya senang,” jelas Bastianini.

Terkait hal ini, Bastianini turut menyoroti performa aerodinamika terbaru Ducati. Menurutnya komponen iniberhasil membawa sedikit perubahan.

“Saya juga sempat mencoba komponen aerodinamika baru. Menurut saya cukup baik. Ada sesuatu yang berbeda (setelah menjajalnya). Garis besarnya saya senang. Performanya hampir mendekati motor lama. Tetapi ini sedikit lebih stabil dan saya dapat memacu kecepatan lebih baik,” tutupnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?