DBasia.news – Peraih medali perak lari gawang Asian Games 2018, Emilia Nova masih belum sembuh dari cedera tumit meski SEA Games 2019 sudah di depan mata.
Kondisi ini membuat Emilia sempat absen pada beberapa kejuaraan internasional termasuk World Relay Championship 2019 di Yokohama dan Osaka.
Namun, Emilia sudah mulai menjajal tampil pada beberapa turnamen. Atlet kelahiran 1995 itu baru saja pulang dari mengikuti kompetisi Naples, Italia, 8-13 Juli 2019.
“Sekarang saya masih kurang di speed, endurance, dan power. Karena habis sakit. Tapi ini sudah lebih baik, kondisi sudah sekitar 75 persen lah,” ujar Emilia.
Saat ini, Emilia belum dinyatakan dalam kondisi bugar. Pelari asal DKI Jakarta itu juga harus mengganti jenis sepatu.
“25 persen lagi mungkin soal bagaimana saya menghilangkan trauma. Dan dari segi sepatu mungkin harus agak diubah,” tutur Emilia Nova.