DBasia.news – Bintang Golden State Warriors, Kevin Durant, dilaporkan menolak menggunakan opsi perpanjangan kontrak setahun dengan nilai 31,5 juta dolar AS di tim itu, sehingga penyabet dua gelar Pemain Terbaik (MVP) Final NBA itu memasuki status bebas kontrak akhir bulan ini.
Manajer bisnis Durant Rich Kleiman telah menyampaikan keputusan sang pemain kepada General Manager Warriors Bob Myers yang menyiratkan pembicaraan mengenai status kontrak Durant di Warriors menemui jalan buntu.
Kendati bakal memasuki status bebas kontrak akhir Juni ini, Durant tak menutup kemungkinan untuk kembali merumuskan kontrak maksimal berdurasi panjang dengan Warriors.
New York Knicks, Brooklyn Nets dan Los Angeles Clippers disebut-sebut menjadi pertimbangan pelabuhan baru Durant.
-
Satria Muda Pertamina Jakarta Kembali Bertemu Pelita Jaya Bakrie Jakarta di Final IBL 2022
-
Boston Celtics Pecundangi Miami Heat Untuk Samakan Skor
-
Miami Heat Kalahkan Charlotte Hornets, Skor 114-99
-
Sepi Peminat Di NBA, DeMarcus Cousins Berpotensi Hijrah Ke Liga China
-
Kevin Durant Tak Sabar Kembali Perkuat Nets untuk Hadapi Warriors