DBASIA Network

Dua Tim Ini Dinilai Cocok untuk Alex Marquez

Alex Marquez

DBasia.news –  Soal apakah Alex Marquez bakal naik kelas ke MotoGP musim 2020 atau menunggu tahun 2021 sedang jadi buah bibir.

Seperti diketahui, kursi lowong di MotoGP 2020 sangat terbatas. Andai pun tersedia, bukan di tim yang kompetitif.

Oleh karena itulah banyak yang menyarankan, Alex bertahan satu tahun lagi di Moto2 pada musim 2020. Saran ini juga dilontarkan pembalap senior MotoGP, Cal Crutchlow.

Crutchlow menyebut pada MotoGP 2021, Alex bisa mendapatkan tim dengan motor yang cocok untuk pembalap rookie. “Saya pikir,  Alex tampil sangat bagus (di Moto2 2019),” kata Crutchlow.

“Tapi ia harus tiba di MotoGP dengan motor yang tepat. Karena untuk seorang rookie, Anda harus bisa memilih motor yang mudah untuk dikendarai atau tidak.

“Saya lihat ada dua pabrikan di mana Alex bisa pergi. Tapi tentu ia harus menunggu apakah bisa gabung ke salah satu tim tersebut,” pembalap asal Inggris ini melanjutkan.

Dua pabrikan yang dimaksud Crutchlow tidak lain adalah Yamaha dan Suzuki. Motor Yamaha YZR-M1 dan Suzuki GSX-RR memang dikenal punya motor yang bisa dengan mudah ditaklukkan.

Masalahnya belum diketahui, apakah salah satu dari duet pembalap Suzuki dan Yamaha bakal kehilangan kursi di MotoGP 2021 dan tersedia untuk Alex.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?