DBasia.news – Banyak harapan mengiringi perjuangan Dimas Ekky Pratama di ajang Moto2 2019. Salah satunya eks pembalap motor nasional, M Fadli.
Menurutnya Dimas Ekky punya peluang besar mengukir prestasi pada Moto2 2019. Fadli ingin Dimas tak hanya ambil bagian pada kasta kedua MotoGP tersebut, tetapi juga merebut podium.
Peluang besar bisa dimanfaatkan Dimas karena Moto2 2019 bakal menggunakan mesin baru yakni Triumph. Semua tim saat ini memulai proses dari nol karena belum memiliki data tentang mesin pabrikan asal Inggris tersebut.
Pengalaman Dimas selama tampil di CEV Eropa juga menjadi modal positif bagi rider asal Depok tersebut. Fadli berharap, Dimas tidak membuang kesempatan yang sudah ada.
“Saya rasa semua pembalap pada Moto2 2019 punya peluang yang sama. Tidak ada unggulan karena setiap tim memulai dari nol data mesin mereka,” ujar Fadli.
“Hal ini harus bisa dimanfaatkan Dimas. Persaingan sangat terbuka, tinggal bagaimana dia bisa konsisten di setiap balapan,” sambungnya.
Dimas juga telah menuntaskan sesi latihan resmi Moto2 2019 di Sirkuit Jerez, Spanyol akhir pekan lalu. Rider berjuluk Red Forehead itu mencatatkan hasil cukup baik dengan menembus lima besar pada sesi ketujuh dan delapan. Pada dua sesi tersebut Dimas mencatatkan waktu 1 menit 53,325 detik dan 1 menit 48,003 detik.
-
Marc Marquez Kirim Pesan Ini Kepada Fabio Quartararo
-
Jadi Juara Dunia MotoGP, Fabio Quartararo Akui Sempat Ragu Naik Kelas Utama
-
MotoGP Qatar 2020 Dibatalkan, Jadwal Moto2 dan Moto3 di Losail Alami Perubahan
-
Marc Marquez Buka Suara Soal Nasib Valentino Rossi
-
Jorge Lorenzo Ternyata Terancam Lumpuh Sebelum Memutuskan Pensiun