DBASIA Network

Christo dan Aldila Angkat Bicara soal Raihan Emas di Ganda Campuran

DBasia.news –  Christopher Rungkat/Aldila Sutjiadi menyabet medali emas nomor ganda campuran SEA Games 2019. Christo mengungkapkan kemungkinan pensiun, sementara Aldila mengaku bangga dengan gelar ganda.

Christopher Rungkat/Aldila Sutjiadi bertanding melawan wakil Thailand, Sanchai Ratiawatana/Tamarine Tanasugarn. Pada laga yang berlangsung Sabtu (7/12) itu, Christo/Aldila mampu menang.

Gim pertama menjadi milik Sanchai/Tamarine yang menang dengan skor 6-4. Namun, gim kedua dimenangi Christopher Rungkat/Aldila Sutjiadi dengan skor identik sebelum menang 7-6 pada gim penentuan.

Setelah pertandingan, Christopher Rungkat mengungkapkan rencana gantung raket. Namun, dia siap apabila masih dibutuhkan oleh kontingen Indonesia.

“Ya pasti kalau untuk, kalau memang diperlukan saya selalu siap. saya akan melakukan semaksimal mungkin bermain selama saya bisa. Belum kepikiran. Liburan dulu, ini akhir season,” kata Christopher Rungkat.

Sementara itu, Aldila Sutjiadi mengaku senang dengan medali emas keduanya di SEA Games 2019. Apalagi, ini merupakan emas pertama Indonesia dari nomor ganda campuran sejak 2003.

“Pastinya senang. sangat senang dengan performa saya selama SEA Games 2019 dan semoga ini bisa menjadi modal untuk tahun depan agar bisa menaikkan peringkat lebih baik dan main di grand slam,” tutur Aldila.

“Senang banget bisa kembalikan tradisi lagi. Saya juga sangat percaya diri setelah Asian Games emas. jadi saya sama Aldila sangat yakin kalau kita bisa emas di SEA Games. Kami cukup solid semoga ulang tradisi lagi ke depannya,” Christopher Rungkat menimpali.

“Pasti tim lebih solid terutama di sektor wanita sangat dominan di SEA Games ini dan ya saya sangat senang dan bangga akan effort mereka semua. Ini salah satu tim tenis terbaik sepanjang saya SEA Games,” tambahnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?