DBASIA Network

Bukan Rekor yang Motivasi Nadal

DBasia.news –  Rafael Nadal hanya kurang satu gelar Grand Slam untuk menyamai rekor sepanjang masa milik Roger Federer, 20 gelar.

Hanya saja, setelah menambahkan gelar keempat US Open ke dalam koleksinya, petenis Spanyol itu mengatakan, kecintaannya pada olahraga tersebutlah, dan bukan rekor, yang memotivasi dia.

Nadal yang memadamkan kebangkitan Daniil Medvedev di akhir laga untuk memenangi pertarungan lima set di Flushing Meadows, memperoleh gelar Grand Dlam ke-19 yang juga membawanya unggul tiga dari 16 gelar milik Novak Djokovic.

“Saya bermain tenis karena saya mencintai bermain tenis,” kata Nadal.

“Saya tidak bisa hanya memikirkan Grand Slam. Tenis itu lebih dari Grand Slam. Saya perlu memikirkan yang lain-lainnya.”

“Saya bermain untuk bergembira. Tentu saja, kemenangan hari ini membuatku super gembira.”

Pada usia 33, Nadal mungkin menyamai Federer, petenis Swiss berusia 38 tahun yang tersingkir dari US Open pada perempat final dan gagal menambah gelar Grand Slam-nya sejak memenangi Australia Open 2018.

“Anda tidak bisa sepanjang hari memandang ke sebelah Anda tentang apakah seseorang memiliki lebih atau seorang memiliki agak sedikit kurang karena Anda akan frustrasi,” katanya.

“Semua hal yang saya capai dalam karier saya jauh lebih dari apa yang pernah saya pikirkan dan apa yang pernah saya impikan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?