Bintang Clippers Kawhi Leonard Jalani Operasi Tendon Lutut

DBasia.news – Klub NBA Los Angeles Clippers mengumumkan pemain bintang mereka Kawhi Leonard menjalani operasi dengan lancar pada Rabu untuk memperbaiki jaringan tendon yang robek sebagian di lutut kanannya.

Meski demikian, tidak dapat diperkirakan kapan Leonard bisa kembali tampil di lapangan untuk membela Clippers, seperti dikutip dari Reuters, Kamis.

Leonard mengalami cedera pada gim keempat semifinal Wilayah Barat melawan Utah Jazz. Saat itu, Los Angeles menyatakan Leonard hanya mengalami keseleo lutut. Namun setelah pemeriksaan lebih lanjut, ternyata ada jaringan tendon di lututnya yang robek sebagian.

Akibat cedera tersebut, pebasket berusia 30 tahun itu terpaksa melewatkan seluruh sisa pertandingan pascamusim Clippers, termasuk seluruh laga final Wilayah Barat, di mana mereka kalah dari Phoenix Suns.

Clippers yang menempati peringkat keempat di Wilayah Barat itu gagal mencapai Final NBA untuk musim kedua mereka berturut-turut sejak mengakuisisi Leonard dan Paul George.

Leonard, MVP Finals dua kali, mencetak 30,4 poin dan membuat 7,7 rebound dalam 11 pertandingan playoff sebelum cedera.

Sementara itu, dalam 52 penampilannya pada musim reguler, Leonard rata-rata mencetak 24,8 poin, 6,5 rebound dan 5,2 assist per gim, yang sekaligus menjadi pencapaian tertinggi dalam kariernya.