DBasia.news – Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, tak khawatir dengan pencapaiannya pada empat seri MotoGP 2021. Rider asal Spanyol itu tak merasa memiliki beban apapun.
Sebagai juara bertahan, tentu Mir diharapkan bisa mengulangi prestasi yang sama. Namun, sejauh ini Mir baru bisa merebut satu podium pada MotoGP Portugal.
Itupun bukan podium tertinggi. Mir hanya menempati posisi ketiga.
“Sejujurnya, Jerez dan Le Manas, bukan awal yang baik bagi kami untuk memulai perburuan gelar juara dunia untuk kami,” ujar Mir dikutip dari Crash.
“Sejak dari Qatar, kami berupaya merebut podium. Itu juga target kami yang selalu ditetapkan di Jerez dan Le Mans,” imbuh Mir.
Soal cibiran, Mir tak terlalu ambil pusing. Segala ekspektasi yang ada tidak menjadi beban.
“Saya menjalani musim yang bagus, lalu apa yang diharapkan dari kami? Memenangi semua balapan?” ujar Mir.
-
Pertaruhan Nakagami Untuk Bertahan di Kelas Premier MotoGP
-
KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023
-
Keberhasilan Alex Marquez Buat Sang Kakak Iri
-
Akui Masih Berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez Tidak Ingin Ngobrol dengan The Doctor
-
Ini Satu Kalimat Marc Marquez ke sang Adik Alex Marquez Setelah Dikalahkan saat Tes MotoGP Portimao