DBasia.news – Dua pebulu tangkis Indonesia, Selasa (05/10) pagi sudah harus angkat koper dari babak pertama Fuzhou China Open 2019.
Adalah Fitriani yang harus angkat koper setelah dikalahkan tunggal putri Thailand, Nitchaon Jindapol. Fitriani bahkan gagal memberikan perlawanan.
Dia kalah dua gim langsung 12-21, 11-21 pada pertandingan yang berdurasi hanya 29 menit. Kekalahan ini merupakan balas dendam kekalahan Jindapol dari Fitriani di Thailand Masters bulan Oktober lalu.
Kekalahan mengejutkan juga dirasakan tunggal putra Indonesia sekaligus unggulan kedelapan: Anthony Sinisuka Ginting.
Bersua wakil Hong Kong, NG Ka Long Angus, Ginting juga kalah dua gim langsung: 18-21, 9-21. Kekalahan menandakan selama bertemu NH Ka Long Angus sebanyak tiga kali tahun 2019, Anthony Ginting selalu kalah.
Meski Fitriani dan Anthony Ginting kalah, Greogoria Mariska Tunjung dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sukses mengenggam tiket ke babak kedua. Jorji-sapaan akrabnya mengalahkan Zhang Beiwen dengan skor 22-20, 19-21, 21-17. Sedangkan Rinov/Pitha mengandaskan ganda campuran Jepang, Yuki Kaneko/Misaki Matsumoto
-
Anthony Ginting, Dilanda Mimisan di Singapore Open 2022 Untungnya Baik-Baik Saja
-
BWF Sebut Anthony Ginting Pemilik Serangan Mematikan di Tunggal Putra
-
Ini Cara Tak Biasa Anthony Ginting Ketika Dilanda Stres Usai Kalah
-
Jadwal Badminton Vakum Akibat Corona, Anthony Ginting Jaga Kondisi
-
Anthony Ginting dan Shesar Beda Nasib di All England