Anthony Davis Bakal Comeback Pada Laga Melawan Dallas Mavericks

DBasia.news – Pebasket Los Angeles Lakers yaitu Anthony Davis berencana untuk comeback pada laga melawan Dallas Mavericks, Kamis (22/4) waktu setempat. Hal ini tentunya jadi kabar gembira bagi fans Lakers yang sudah menunggu cukup lama.

Seperti yang diketahui, Anthony Davis mengalami cedera betis pada tanggal 14 Februari silam. Ia lantas diistirahatkan agar pulih total dan cederanya tidak bertambah parah. Sebab, cedera betis ini sangat riskan dan bisa beresiko membuat Davis mengalami cedera achilles (sama yang pernah dialami Kevin Durant pada tahun 2019 lalu).

Setelah melalui proses penyembuhan yang cukup lama sekitar 2 bulan, Davis akhirnya diperbolehkan bermain kembali.

Rencananya, Davis bakal bermain pada laga tandang dimana Los Angeles Lakers bertandang ke markas Dallas Mavericks. Kendati bakal kembali bermain, tetapi tim kepelatihan akan membatasi menit bermain Davis terlebih dahulu.

Tujuannya jelas agar Davis tidak kaget dengan intensitas pertandingan yang tinggi setelah absen lama dari lapangan. Frank Vogel pernah mengatakan bahwa ia mungkin hanya memasang Davis selama 15 menit saja ketika pertama kali comeback.

Apapun itu, kembalinya Davis jelas jadi kabar gembira bagi para fans. Davis merupakan pemain yang paling subur dalam skuat Lakers. Kehadirannya sangatlah vital untuk membantu rekan-rekan setim meraih kemenangan dalam jumlah banyak. Semenjak ditinggal, Lakers mengalami penurunan performa dan kini tertahan di peringkat lima klasemen sementara konferensi barat.