DBASIA Network

Andrea Dovizioso: Dari MotoGP ke DTM

Andrea Dovizioso


DBasia.news –  Andrea Dovizioso akan mengikuti Kejuaraan Balap Mobil Turing Jerman (DTM) di Misano, bulan depan.

Praktis usai mengikuti lomba putaran keenam MotoGP 2019 di Sirkuit Mugello, Italia, 2 Juni, Dovizioso langsung menuju Sirkuit Misano, San Marino, 8-9 Juni, untuk mengikuti lomba DTM.

Pada kesempatan ini, Dovizioso akan memperkuat tim Audi WRT Team. Dia mengisi pos yang ditinggalkan Pietro Fittipaldi lantaran terlibat aktifitas bersama tim Formula 1 (F1), Haas di GP Kanada.

Dengan penampilan di MotoGP dan DTM yang berlangsung dua pekan berturut-turut, maka Dovizioso akan beralih dari menunggangi motor Ducati Desmosedici ke mobil Audi RS 5 DTM.

Diketahui, Dovizioso ternyata sudah menjalani tes bersama Audi di Neuburg, 7 Mei lalu. Kemudian ia dijadwalkan mengikuti tes lagi di Misano, 22-23 Mei, sebagai persiapan terakhir sebelum terjun ke DTM.

“Saya sangat menyukai balap mobil dan saya merasa beruntung bisa berlomba menggunakan mobil Audi RS 5 DTM,” Dovizioso menuturkan.

“Sangat sulit tentunya mempersiapkan diri tampil di DTM pada saat MotoGP sedang berlangsung. Tapi saya sangat bersemangat untuk tampil di ajang balap mobil level tinggi seperti DTM,” tambahnya.

Nilai plus penampilan Dovizioso di Misano adalah ia sudah mengenal betul karakteristik trek. Pasalnya ia finis pertama pada lomba MotoGP San Marino tahun lalu.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?