DBASIA Network

Andi Gilang: Saya Bersyukur Bisa Tampil di Moto2 2020

DBasia.news –  Kejuaraan Dunia Balap Motor kelas Moto2 2020 bakal ada perwakilan dari pembalap Tanah Air. Namun bukan Dimas Ekky Pratama lagi.

Selasa, tim tempat Dimas Ekky bernaung, Idemitsu Honda Team Asia mengumumkan merekrut pembalap binaan PT Astra Honda Motor lainnya, Andi Gilang.

Andi Gilang bakal turun satu musim penuh di Moto2 2020 bersama pembalap asal Thailand yang sudah dipastikan memperpanjang kontrak, Somkiat Chantra.

“Alhamdulillah, saya bersyukur dan sangat termotivasi. Saya pasti akan selalu berusaha memberikan yang terbaik pada pengalaman berlomba semusim penuh di Moto2. Sebisa mungkin saya berupaya meraih poin, sembari berlatih sebaik mungkin,” kata Andi.

Adapun sepanjang musim 2019, Andi Gilang mengikuti kelas Supersport 600 ajang Asia Road Racing Championship kelas Supersport 600. Kini ia masih berjuang dengan bertengger di posisi ke-5 klasemen.

Juli lalu, dia juga ikut berlaga di ajang bergengsi, Suzuka 8 Hours Endurance World Championship. Di ajang CEV Moto2, Andi Gilang sudah melahap tiga putaran melalui wildcard dengan hasil yang tidak mengecewakan, yakni di Catalunya, Jerez, dan Albacete.

Wildcard Andi tersisa satu untuk digunakan pada putaran terakhir di Valencia, November 2019. Dia juga sudah pernah mencicipi atmosfer ketat balapan kelas dunia saat menggantikan Dimas Ekky pada putaran Moto2 di Sirkuit Misano, San Marino. Andy Wijaya, Deputy GM Marketing Planning and Analysis AHM mengatakan pencapaian Andi Gilang menembus kancah balap dunia menjadi salah satu tolok ukur keberhasilan program penjenjangan balapan terstruktur yang dilakukan perusahaan, demi mencetak prestasi yang membawa harum bangsa Indonesia.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?