DBASIA Network

Alberto Puig Enggan Ingat-Ingat Performa Buruk Honda Di Tahun 2020

DBasia.news – Manajer tim Honda yaitu Alberto Puig tidak ingin mengingat-ingat kegagalan pebalapnya di musim 2020. Ia ingin fokus membenahi motor untuk musim depan agar bisa menunjukkan performa lebih kompetitif.

Tidak bisa dipungkiri jika musim 2020 merupakan tahun yang buruk bagi tim yang dibawahi Puig. Marc Marquez selaku pebalap andalan Honda harus menepi sepanjang musim karena menderita cedera lengan.

Sementara itu, tiga pebalap sisanya juga tidak bisa berbicara banyak. Alex Marquez memang sempat tampil apik di GP Prancis dan GP Aragon, tetapi tren positif tersebut tidak bisa dilanjutkan hingga akhir musim.

Hasil buruk ini jelas menjadi sesuatu yang sulit dilupakan. Tetapi, Puig yang jelas tidak akan mengingat-ingat apa yang terjadi di musim 2020. Fokusnya adalah memperbaiki diri agar bisa melawan rival lain seperti Suzuki, Ducati, ataupun Yamaha.

“Ini bukan tahun untuk diingat, ada semua kisah tentang Covid-19 yang tidak hanya memengaruhi kami, tetapi semua orang di paddock. Selain itu, hal yang paling aneh adalah kehilangan salah satu pembalap kami yang sepenuhnya memengaruhi program kami,” ucap Puig saat diwawancara oleh media setempat.

“Kami beralih dari kemungkinan menang menjadi kemenangan yang sebagain besar tidak mungkin terjadi. Pasalnya dengan pembalap yang kami miliki dan satu rookie dalam tim, kami bisa mengatakan itu tidak akan terjadi,” tukasnya sekali lagi.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?