DBasia.news – Eprilia Mega Ayu Swastika ingin mendapat pengakuan dan kembali masuk ke dalam pelatnas. Oleh karena itulah ia membidik gelar juara Kejurnas PBSI 2018.
Langkah Eprilia pada Kejurnas PBSI 2018 terbilang mulus. Pada pertandingan pertama, Eprilia menang dua gim langsung atas Kyla Legiana Agatha dengan skor 21-17 dan 21-8 di Britama Arena, Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Eprilia sempat mendapat perlawanan pada gim pertama. Namun, setelah memelajari permainan lawan, gim kedua bisa didapat dengan mudah.
“Gim pertama tadi saya masih penyesuaian lapangan. Anginnya cukup kencang. Saya juga baru pertama bertemu dengan lawan ini, jadi belum tahu permainannya. Gim kedua saya sudah tahu dan lebih enak lagi mainnya,” kata Eprilia.
Sebelumnya, Eprilia sempat masuk pelatnas PBSI pada 2016. Namun, Eprilia terkena degradasi pada 2017. Situasi itu tidak membuat mental Eprilia jatuh. Ia kembali berlatih dan bakal kembali membuktikan diri.
“Keinginannya pasti ingin maksimal, bisa juara dan masuk ke Pelatnas PBSI lagi. Cuma jangan dijadikan beban. Saya akan berusaha yang terbaik saja di lapangan,” tutur Eprilia.
-
Gara-Gara Covid-19, Indonesia Batal jadi Tuan Rumah Turnamen BWF Seri Asia
-
PBSI Siap Gelar Simulasi Piala Thomas-Uber
-
Rinov/Pitha Kalahkan Maulana/Lanny di Turnamen Internal PBSI
-
Hasil PBSI Home Tournament – Hafiz/Gloria Masih Terlalu Tangguh bagi Teges/Indah
-
PBSI Siapkan Strategi Hadapi Padatnya Turnamen di Akhir Tahun